Sunday, February 12, 2017

KONFIGURASI SQUID PROXY ON DEBIAN ROUTER

  No comments
                                              Assalamuallaikum wr.wb



Holaa guys bertemu dengan saya lagi, dan kali ini saya membahas tentang cara konfigurasi proxy pada debian router ..  gimana ya ?? oke langsung saja.

1.Pengertian
Server proxy atau peladen pwali adalah sebuah perantara (sistem komputer atau aplikasi) yang bertindak sebagai perantara permintaan dari pengguna layanan (client) mencari sumber daya dari peladen lain.

2.Latar Belakang 
 Proxy server juga dapat digunakan untuk mengamankan jaringan pribadi yang dihubungkan ke sebuah jaringan publik (seperti halnya Internet). Proxy server memiliki lebih banyak fungsi daripada router yang memiliki fitur packet filtering karena memang proxy server beroperasi pada level yang lebih tinggi dan memiliki kontrol yang lebih menyeluruh terhadap akses jaringan.

3.Maksud dan tujuan
 Agar debian router saya yang saya konfigurasi dapat digunakan untuk mengamankan jaringan pribadi yang dihubungkan ke sebuah jaringan publik.

4.Alat dan Bahan
 -PC
 -Debian Router
 -Akses internet

5.Waktu Pengerjaan
 Waktu pengerjaan 30 menit

6.Tahap pelaksanaan
 Oke .. pertama kita remote debian server kita
  Setelah masuk ke debian router kita install squid3
   #apt-get install squid3

Selanjutnya kita masuk squid.conf
  #nano /etc/squid3/squid.conf

Ini adalah tampilan squid.conf dan tekan ctrl+w untuk mencari keyword


Lalu  kita cari http_port 3128 transparent
 

Setelah ketemu http_ port 3128 kita hilangkan tanda # dan tambahkan kalimat tranparent di belakang angka 3128


 Dan sekarang kita cari http_access deny all = sekarang kita ubah deny menjadi allow

 

  terus cari lagi kata "cache_mgr" , hilangkan tanda # dan tambahkan webmaster misal "sakti@schools.id"


 cari lagi "cache_mem" kita ubah menjadi seperempat ukuran RAM dari default 8 MB menjadi 256 MB
 Setelah konfigurasi selesai save dengan ctrl + o + y + enter

Kemudian kita Restart squid3
  #/etc/init.d/squid3 restart

7.Kesimpulan
 Konfigurasi squid proxy dapat berjalan dengan lancar dan sudah dapat di terapkan dengan baik.

8.Sumber Refrensi
 https://id.wikipedia.org/wiki/Peladen_pewali 

  Sekian tutor dari saya semoga bermanfaat  ^_^

                               Wassalamuallaikum wr.wb

No comments :

Post a Comment